arsippenerima

Arsip Penerima - Papua Barat

Berikut adalah daftar penerima Penghagaan Kalpataru di Papua Barat

Adolof Olof Wonemseba

Adolof Olof Wonemseba


Kategori: Perintis Lingkungan

Tahun: 2024-06-01

Status: Aktif

Adolof Olof Wonemseba adalah seorang nelayan yang melakukan konservasi kerang Kima (Kerang raksaksa), dengan cara memindahkan spesies kima dari satu lokasi ke lokasi lainnya dalam keadaan hidup. Kegiatan ini dilakukan sedikit demi sedikit selama 13 tahun tanpa bantuan siapa pun. Adolof juga melakukan edukasi ke masyarakat dengan mengenalkan berbagai macam jenis kima dengan bahasa atau logat setempat. Sejak tahun 2011,…

Zeth Wonggor

Zeth Wonggor


Kategori: Perintis Lingkungan

Tahun: 2020-06-01

Status: Aktif

Merintis upaya konservasi keanekaragaman_hayati dengan menjaga dan melestarikan 34 ekor burung pintar (Vogelgop BowerBird) dan 11 jenis burung cendrawasih langka yang jumlahnya ratusan ekor yang tetap terjaga. Selain itu terdapat 6 jenis kupu kupu sayap burung yang sangat langka, serta ratusan bunga endemik rhododendron yang tumbuh sangat banyak di daerah Mokwam. Tidak hanya itu, Zeth Wonggor dinilai berhasil menjaga tanaman…

Lukas Awiman Barayap

Lukas Awiman Barayap


Kategori: Perintis Lingkungan

Tahun: 2019-06-01

Status: Aktif

a. Pelopor kegiatan pemulihan kondisi terumbu karang di pantai Bakaro dengan melakukan pengamanan dan transplantasi karang; b. Pelopor kegiatan pelestarian ikan karang menggunakan kearifan lokal dengan memanggil ikan dan memberikan makan; c. Penanganan sampah di pesisir Pantai Bakaro dengan metode bersih-bersih pantai dan recycle sampah plastik menjadi souvenir yang layak jual; d. Pengembangan kawasan wisata Kampung Bakaro di sepanjang pesisir…

Timotius Hindom

Timotius Hindom


Kategori: Perintis Lingkungan

Tahun: 2009-06-01

Status: Aktif

Bersama masyarakat di sekitarnya dengan kehidupan sosial ekonomi sederhana sebagai peramu dan peladang, secara konsisten selama 20 tahun membangun 50 Ha wanatani dengan tumbuhan pala sebagai tanaman utama. Dampaknya sangat luas karena berhasil memotivasi warga sekitarnya untuk menghijaukan lahan kritis seluas 800 ha. Prestasi ini menjadi luar biasa karena berhasil mengubah pola budaya mayarakat untuk mengembangkan pertanian menetap pola wanatani…

Wilhelm Mambror

Wilhelm Mambror


Kategori: Perintis Lingkungan

Tahun: 2001-06-01

Status: Aktif

Penangkaran satwa langka, penyuluhan lingkungan, dan panti asuhan anak yatim piatu. Tehit Permai adalah nama usaha penangkaran satwa langka. Jenis satwa yang ditangkar, antara lain burung kakatua jambul kuning, kakatua merah hijau, nuri kepala hitam, nuri hitam, ular sanca hijau, mambruk, maleo, kuskus, kanguru, urip dan kelelawar. Untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat untuk menjaga kelangsungan populasi satwa langka dan…